Kota Batu kembali meraih penghargaan melalui Smart City. Prestasi ini diraih setelah serangkaian evaluasi dan paparan master plan di hadapan tim panelis dari Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI.

Atas capaian tersebut, Kota Batu dan kota lainnya yang masuk 25 besar menerima penghargaan yang diberikan langsung oleh Menkominfo, Johny G. Plate pada Acara Exhibition, Evaluation dan Presidential Lecture Gerakan Menuju 100 Smart City di Balai Sudirman, Jakarta, Rabu (6/11).

Sebelumnya, Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko didampingi Kadis Kominfo, M. Agoes Machmoedi beserta Tim memaparkan konsep smart city dengan adanya Aplikasi Among Tani, Selasa (5/11).

Wali Kota Batu dengan gamblang juga menjelaskan tentang program Kota Batu yang mencerdaskan siswa dengan pemberian susu kepada anak sekolah yang dimulai dari tahun 2016 hingga saat ini. Program ini juga terbukti telah membawa Kota Batu meraih rangking sepuluh besar di tingkat provinsi untuk SD dan SMP.

Lebih lanjut, Hj. Dewanti Rumpoko juga memperlihatkan hasil kreasi masyarakat Batu yang merubah pampers menjadi pot sebagai upaya pengurangan dan pengelolaan sampah.

Dengan penghargaan ini, membuktikan komitmen Pemerintah Kota Batu dalam mengawal program smart city sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.